TPA Tamangapa akan Dimanfaatkan Sebagai Arena Balap Liar
TAMANGAPA - Maraknya aksi balapan liar di Kota Makassar, menginspirasi Wali Kota Makassar, Ramdhan Pomanto. untuk memanfaatkan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tamangapa sebagai arena balapan liar untuk masyarakat khususnya kalangan pemuda yang hobi balapan.
Rencananya, arena balapan liar di dalam TPA Tamangapa ditargetkan dapat diselesaikan akhir tahun ini dengan hanya menata jalan yang ada dan tanpa mengucurkan anggaran dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).
Hanya saja sebelum mengerjakan, pemerintah kota akan menata kembali TPA Tamangapa agar layak dijadikan sebagai tempat balapan liar secara gratis.
“Kita sayangkan memang aksi balapan liar di jalan raya, maka dari itu saya rencana untuk membuat arena balapan liar di TPA Tamangapa untuk mereka yang senang balapan dan itu gratis. Tidak adaji anggaran yang disediakan untuk itu, karena cuma mau ditata saja,” kata Danny, Kamis 26 Januari 2017. (*)
0 Response to "TPA Tamangapa akan Dimanfaatkan Sebagai Arena Balap Liar"
Post a Comment